Kunjungi Rutan Unaaha, Kakannwil Ditjenpas Sultra Ingatkan WBP Jaga Ketertiban
Unaaha, 16 Maret 2025– Kakannwil Direktorat Jenderal Pemasyarakatan (Ditjenpas) Sulawesi Tenggara, melakukan kunjungan kerja ke Rumah Tahanan Negara (Rutan) Unaaha. Dalam kesempatan tersebut, Kakannwil memberikan pesan penting kepada Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) untuk selalu menjaga ketertiban dan kedisiplinan di dalam Rutan
Kakanwil Ditjenpas Sultra Sulardi menyampaikan bahwa sebagai bagian dari program pembinaan, menjaga ketertiban menjadi hal yang sangat penting untuk menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif bagi seluruh warga binaan. Ia juga mengingatkan agar WBP tidak terlibat dalam aktivitas yang dapat merugikan diri sendiri maupun orang lain.
"Ketertiban adalah kunci utama untuk memperlancar proses pembinaan di Rutan ini. Kami berharap, seluruh WBP bisa menjalani masa hukuman dengan baik, mengikuti program pembinaan yang ada, dan mempersiapkan diri untuk kembali ke masyarakat sebagai individu yang lebih baik," tutur Sulardi
Selain itu, Lardi juga meninjau fasilitas dan kegiatan pembinaan yang ada di Rutan Unaaha. Ia berkesempatan berbincang dengan beberapa WBP dan memberikan motivasi untuk terus mengembangkan diri melalui berbagai program keterampilan yang disediakan oleh pihak Rutan.
Kunjungan ini diharapkan dapat meningkatkan semangat WBP dalam menjalani masa hukuman dengan positif, serta mempererat hubungan antara pihak Rutan dengan masyarakat dan keluarga para WBP.
Dengan adanya perhatian dari pihak Ditjenpas, diharapkan Rutan Unaaha bisa menjadi tempat yang lebih baik bagi proses pembinaan dan rehabilitasi para WBP.
Komentar
Posting Komentar